Di Timur Tengah, Palestina, sampai hari ini sedang tidak baik-baik saja. Ratusan kali suara-suara tembakan militer Zionis menghantui suasana Ramadhan saudara-saudara kita. Tapi antusias mereka menjalankan ibadah dan merapatkan Shaf tidak pernah kalah.
Teringat dengan Hadist Rasulullah salallahu alaihi wasallam “Sesungguhnya besarnya pahala tergantung pada besarnya ujian, dan jika Allah mencintai suatu kaum, Dia pasti menguji mereka (HR. Ibnu Majah).
Maka dari hadist ini sekarang kita bisa lihat bahwa saudara kita di Palestina sedang Allah berikan sumber-sumber pahala yang sangat melimpah. Bahkan Allah berikan ladang Jihad di Bumi Palestina untuk melawan para Zionis laknatullahi alaih yang saat ini sedang mendzalimi kaum muslimin di Gaza, Palestina dan di Masjidil Aqsha.
Berbagai macam serangan begitu hebat dilempar ke tanah mereka. Tidak ada yang tidak menderita dari adanya tragedi miskin kemanusiaan ini.
Ratusan anak kehilangan Ayah bahkan di depan mata mereka sendiri. Rasa trauma mengikat tubuh kecil mereka. Apakah kita diam saja dikala tubuh kecilnya bergetar begitu hebat? Agar mereka bisa merasakan kebahagiaan Ramadhan dan kemenangan hari raya, mari kita berbagi bingkisan lebaran untuk ratusan anak yatim di Palestina.
Kebaikanmu memeluk erat tubuh kecilnya dan sentuhan pedulimu menghapus air mata mereka. Mereka anak-anak yatim yang sedang butuh dirangkul oleh kita semua. Mari wujudkan kebaikan bersama Bazkopa.
Ramadhan tahun ini, saatnya kita mengasah kepekaan, menghadirkan kepedulian, berbuat sesuatu untuk saudara-saudara kita, dan bersama-sama berjuang memberikan sebanyak-banyaknya manfaat untuk saudara-saudara kita di Palestina.
Sekarang, saatnya kita buktikan bahwa kepedulian kita mampu membangun kembali harapan saudara-saudara kita di Palestina.
Ayo wujudkan kebaikanmu sekarang!!
Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini
Menanti doa-doa orang baik